[REVIEW] HOLIKA HOLIKA X PEKO

12.40 Unknown 2 Comments

Hai semuanya! Apa kabar?
Ga kerasa sudah bulan November yaa! Nah, di post kali ini aku mau share nih ke kalian tentang sebuah brand makeup asal Korea yang pastinya kalian udah familiar banget.


Yup! Holika Holika!
Kali ini Holika Holika hadir dengan kolaborasi terbarunya bersama Peko-Chan. Siapa sih yang ga pernah liat Peko-Chan ini? Jadi, Peko-Chan yang imut ini adalah maskot dari perusahaan permen di Jepang yang bernama Fujiya. 


Jadi, beberapa minggu lalu aku mendapat undangan dari Holika Holika dan Beauty Journal untuk menghadiri launching event Holika Holika x Peko, senang banget pokoknya! Aku rela-relain menembus padatnya macet Jakarta dari kantor demi datang kesana hahaha



Disana para beauty blogger diajak unboxing bareng produk-produk terbaru dari Holika Holika x Peko, produk kolaborasi mereka terdiri dari 8 produk makeup, 2 produk perawatan kulit dan 5 produk aksesoris kecantikan. Semua packaging Holika Holika x Peko ini gemes bangeeeettttt! Beberapa kemasannya berbentuk seperti produk makanan yang terinspirasi dari ciri khas Peko-Chan. 


Produknya ada apa aja sih? Produk pertama yang menarik perhatian aku adalah cushion yang berkemasan seperti kotak susu, gemes bangeeet! Di dalam kotak susunya terdapat casing cushion dengan beberapa varian gambar Peko-Chan dan refill cushionnya. Oh ya, cushion ini terdiri dari 4 varian shades, Warm Ivory, Petal, Honey dan Tan.

Terdapat juga no sebum pact, blusher dengan 3 shades dan luminizer yang jadi produk on the go favorit aku! Untuk eye makeup, Holika Holika x Peko meliris eyeshadow palette dengan 2 varian warna yang dikemas seperti kotak permen caramel huhuhu gemes juga! 


Untuk lip product, terdapat 4 shades tint bomb dan 2 shades jelly lip balm. Ga kalah imutnya, Holika Holika juga meliris mask sheet bergambar wajah Peko-Chan, Bun Puff yang gemas banget seperti roti, oil paper, hand cream dan juga cushion puffs. Setelah aku search, Holika Holika x Peko juga mengeluarkan Nail Sticker dan Bubble Handwash juga.


Kalau aku perhatikan, semua produk kolaborasi Holika Holika x Peko ini cocok banget untuk remaja ya, selain melengkapi kebutuhan makeup sehari-hari, shades yang ditawarkan juga sangat natural.

Oh ya, jangan lupa ya kalua Holika Holika x Peko ini merupakan limited edition loh, tapi jangan sedih karena kalian bisa mendapatkan produk-produk Holika Holika x Peko ini secara resmi di Holika Holika Official Store di Tokopedia dengan harga mulai dari IDR 32.000 – IDR 328.000, jadi ayo buruan beli jangan sampai ketinggalan ya!!


Nah, pastinya kalian ga sabar sama swatches dan review Holika Holika x Peko ini kan? Setelah ini aku akan mereview produk-produk yang aku dapatkan dari launching event kemarin nih.

Produk Holika Holika X Peko yang aku dapatkan antara lain adalah No Sebum Pact, Eyeshadow Palette 02 Milk Caramel, Milky Jelly Luminizer, Melty Jelly Blusher 01, Water Drop Tint Bomb 01, Peko Bun Puff dan Jelly Mask Sheet.


Pertama-tama aku akan merevirew Holika Holika No Sebum Pact. Produk ini merupakan bedak translucent padat dengan oil control dan hasil yang matte. Buat kalian yang memiliki tipe kulit wajah berminyak, no sebum pact ini cocok banget untuk nge-set makeup kalian maupun untuk touch up.





Menurutku no sebum pact ini praktis banget, selain terdapat kaca dan puff sendiri, oil controlnya juga oke banget untuk sehari-hari.


Nah, selanjutnya adalah 2 produk favorit aku yaitu Holika Holika Melty Jelly Blusher dan Milky Jelly Luminizer. Kebetulan aku mendapat shade blusher no.1 yang bewarna merah dan pigmented banget! Blusher ini bener-bener gampang di-blend dan tahan lama. Bisa kalian pakai setelah atau sebelum memakai bedak. Melty Jelly Luminizer dari koleksi ini juga sangat praktis, aku baru pertama kali nyobain highlighter berbentuk jelly kaya ini, hasilnya natural banget loh.



Buat kalian yang suka eyeshadow on the go dengan warna natural, Eye Shadow Palette dari koleksi Holika Holika X Peko ini cocok buat kalian loh. Warna-warna dari shades no.02 ini terdiri dari 4 gradasi coklat muda – coklat tua dengan 2 warna matte dan 2 warna shimmer. Semua warnanya pigmented dan wanginya seperti karamel, gemas yaa :D 



Plus point untuk eyeshadow palette ini adalah kaca yang terdapat di dalamnya lumayan besar sehingga memudahkan banget untuk mengaplikasikan eyeshadow ini saat berada di luar.


Selanjutnya adalah lip product yang aku dapatkan yakni, Water Drop Tint Bomb 01. Jadi produk ini adalah lip balm - lip tint yang teksturnya lembut banget seperti jelly gitu, warnanya lumayan pigmented, tetapi ga se-pigmented liptint cair pada umumnya.


Nah, produk ini juga cukup moisturized, ngga begitu bikin kering dan staying powernya cukup oke. Kalian tetap harus re-apply setalah beberapa jam atau setelah makan / minum.


2 produk terakhir adalah Peko Bun Puff yang merupakan blender makeup dan Jelly Mask Sheet. Peko Bun Puff ini packagingnya gemesin paraaah aku sampai ngga tega buat buka bungkusnya. Blender ini harus dicelupkan dulu ke dalam air agar lebih bouncy dan ukurannya akan membesar sehingga lebih memudahkan kita untuk nge-blend semua makeup. Akan tetapi, bun puff ini kurang efektif untuk menjangkau beberapa bagian wajah seperti untuk nge-blend concealer dibawah mata.

Last but not least, Jelly Mask Sheet dengan ekstrak strawberry yang dapat membuat kulit berkilau dan lembab. Mask sheet ini tidak mengandung fragrance juga loh! Tetapi yang paling gemas dari mask sheet ini adalah gambar wajah Peko-Channya huhuhu tergemas deh pokoknya!!


Overall, menurutku semua produk dari Holika Holika x Peko ini usefull banget untuk aku. Selain itu, semua produknya juga travel friendly! Di liburan kemarin, aku membawa semua produk dari Holika Holika x Peko ini dan memakainya untuk makeup sehari-hari aku. Suka banget sama hasilnya yang natural :D


Nah, gimana menurut kalian koleksi kolaborasi Holika Holika X Peko ini? Produk mana yang paling ingin kalian coba? Jangan lupa ya kalau kalian dapat membeli produk-produk Holika Holika x Peko ini di Holika Holika Official Store di Tokopedia. Jangan sampai kehabisan ya!



HOLIKA HOLIKA INDONESIA





Thanks for reading!
xoxo

2 comments: